Mengatur Server Database Untuk Remote dan Hidup Mati Otomatis

OpenRetailer memberikan kemungkinan seorang pemilik untuk mengecek transaksi bisnis retailnya dari jauh. Fungsi tersebut bisa dipakai karena Software Database terpisah dengan Server dan Kasir. Dan tentu ketika kita ingin mengecek tidak ingin PC servernya mati bukan ? Berikut adalah tips bagaimana caranya me remote database server dan mengatur pc otomatis hidup dan mati.

Mengatur Server Database Untuk Remote

1.  Sendirikan PC untuk Software Database

2. Untuk keamanan data sebaiknya gunakan UPS untuk PC database

3. Berikan IP Publik kepada PC database, layanan IP Publik bisa Anda tanyakan kepada ISP ( Internet Service Provider ) masing – masing. Untuk Indiehome Anda bisa menggunakan layanan IP Dynamic Solution  yang memberikan layanan gratis 30 hari untuk mencoba

4. Setelah mendapatkan IP Publik silahkan masukkan ke dalam form koneksi di form login server seperti di bawah

Tunggu proses loading sampai selesai, dan lama loading tergantung juga pada kecepatan koneksi

Mengatur PC Untuk Otomatis Hidup

Untuk menghidupkan PC secara otomatis dibutuhkan pengaturan di BIOS. Ikuti langkah ini untuk melakukannya :

1. Nyalakan PC dan masuk ke pengaturan BIOS. Biasanya dengan menekan tombol Del Atau Delete seketika setelah PC nyala.

2. Masuk ke pengaturan Power Options. Lalu masuk ke Opsi Resume by Alarm atau RTC ( Opsi ini pasti ada jika BIOS Anda mendukung fungsi tersebut ).

3. Setting Fungsi menjadi Enabled dan atur pengulangan waktu serta jam PC harus nyala

4. Setelah semuanya sesuai keinginan, tekan F10 untuk menyimpan pengaturan. Mulai saat ini PC Database akan otomatis nyala sesuai dengan waktu yang telah Anda atur.

Mengatur PC Untuk Otomatis Mati

Setelah PC Database otomatis hidup maka kita akan atur supaya otomatis Mati. Untuk melakukannya ikuti langkah – langkah berikut ini :

1. Tekan Start menu pada Windows dan ketik di form pencarian “task scheduler” lalu klik hasil yang muncul. Jika perlu klik kanan terlebih dahulu lalu klik “Run as administrator”

2. Di panel paling kanan klik “Create Task” .

3. Lalu akan muncul jendela baru. Silahkan beri nama fungsi sesuai dengan keinginan Anda, dan di bagian bawah :

a. Pilih “Run wether users is logged on or not”

b. Centang “Run with highest privileges”

4. Klik Tab “Triggers” untuk mengatur jadwal mati PC.

a. Klik “New…”

b. Akan muncul jendela baru untuk mengatur detail jadwal sesuai dengan kebutuhan. Lalu kli OK dan pengaturan Anda akan tersimpan

5. Setelah waktu sudah ditetapkan, langkah terakhir adalah mengatur “Action”  atau program yang akan kita jalankan otomatis untuk mematikan PC, yaitu shutdown.exe 

a. Di tab Actions silahkan klik “New..”

b. Pastikan bahwa “Action”  adalah “StartProgram” . Masukkan “shutdown.exe” di bagian Program/script dan tambahkan “-s” di Add arguments. Setelah itu klik OK untuk menyimpan

Setelah selesai semua klik OK dibagian paling bawah.

Sekarang PC akan otomatis nyala dan mati sesuai dengan jadwal yang sudah Anda atur.

 

Leave A Comment?